Monday, November 16, 2015

Ingin Menjadi Web Designer Dan Developer, Harus Mulai Dari Mana?


Juragan Coding - Ingin Menjadi Web Developer,Harus Mulai Dari Mana?
nah pertanyaan di atas memang sering di lontarkan oleh sebagian orang yang ini mulai belajar web design maupun web developer,untuk memulai belajar web design atau web developer tidak lah sulit yang terpenting teman-teman harus ada niat dulu jangan sampai putus di tengah jalan,belajar web design dan web developer bisa dengan cara kursus atau pun otodidak contohnya searching di mbah google,download video tutorial di yotube atau pun bisa tanya sana-tanya sini hehehe
oh iya untuk belajar pemrograman web atau android teman-teman bisa kunjungi channel youtube saya di bawah ini
klik disini

Ingin Menjadi Web Designer Dan Developer, Harus Mulai Dari Mana?


belajar web design atau development

1. Teman-teman harus tau dulu apa itu web dan bagaimana web bisa di akses
Dari pemahaman ini terlihat bahwa ada beberapa komponen penting di web yaitu Client (Front end), Server (Back end), dan Database. Ketiga komponen penting itu menentukan beberapa bagian penting dalam web development yaitu Front End Development, Back End Development, dan Server Admin
2. Pahami Apa Itu Front-End Developer
nah apa itu front end developer,front end developer adalah Programmer yang lebih fokus pada tampilan luarnya (layout), jika kalian melihat web-web yang bagus layout/tampilanya itu biasanya dibuat oleh para front-end web developer untuk itu mereka harus bisa memahami beberapa bahasa programming diantaranya HTML, CSS, Javascript dan Jquery.  tidak menutup kemungkinan teman-teman bisa mencoba menggunakan framework seperti bootstrap atau materizalizze CSS
3. Pahami Apa Itu Back-End Developer
nah back end developer adalah Programmer yang lebih fokus pada fungsi-fungsi dari website tersebut, misalnya membuat form registrasi, pembayaran dan lain sebagainya, karena itu mereka harus bisa memahami beberapa bahasa programming juga diantaranya php, sql, java dan lain sebagainya. atau teman-teman bisa menggunakan framework PHP seperti laravel atau codeigniter
4. Fokus
nah ini yang sering di lupakan oleh sebagian orang yaitu fokus pada 1 bidang,emang gak salah jika teman-teman belajar semua bahasa pemrograman yang ada dunia ini,tapi alangkah baiknya teman-teman hanya fokus pada 1 bahasa pemrograman saja
5. Tambahan
pemahaman umum yang harus dimiliki oleh web developer seperti:
  1. Basic Command Line
  2. FTP
  3. SSH
  4. Github
  5. API
  6. Web hosting / Server
Beberapa hal diatas akan sering kamu gunakan ketika nanti develop website. Tanpa familiar dengan beberapa hal ini, kamu akan terjebak dan stuck di front end development dan kesulitan untuk mempelajari 
Back End Development.

nah mungkin hanya itu artikel yang penulis sajikan tentang Ingin Menjadi Web Developer,Harus Mulai Dari Mana? untuk para pembaca setia juragancoding.com semoga bermanfaat

Artikel Terkait